
Zulhas Minta Pelajar Indonesia di India Jadi Duta Produk Buatan Tanah Air
On Maret 14, 2023 by admin StandardMenteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta para pelajar Indonesia di India menjadi duta produk buatan Tanah Air.
Ia pun mengajak para pelajar tersebut untuk terus menggunakan produk Indonesia.
Hal itu disampaikan Zulkifli Hasan saat berdiskusi dengan Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) di Kedutaan Besar RI di New Delhi, India pada Senin, 13 Maret 2023.
Mendag Minta Perkuat Organisasi untuk Sejahterakan Perajin Tahu Tempe “Kita harus memperjuangkan produk Indonesia dengan perannya masing-masing.
Kuncinya adalah kerja sama,” kata dia, dikutip dari keterangan tertulis Kementerian Perdagangan.
Menurut Zulhas, mahasiswa Indonesia di India bisa mulai mempromosikan produk Indonesia dengan membiasakan diri menggunakan produk Indonesia.
Alhasil, kata dia, kecintaan terhadap produk Indonesia akan terbentuk.
Adapun kedatangan Zulhas ke India dalam rangka mengembangkan pasar baru nontradisional, salah satunya di kawasan Asia Selatan.
Ia menuturkan India memiliki pasar yang besar dan potensial.
Karena itu, menurutnya, pasar ekspor baru harus diperkuat.
Amazon Uji AI Generatif untuk Meringkas Ulasan Produk Zulhas juga mengunjungi Bangladesh dan Pakistan.
Ia mengungkapkan pasar di Asia Selatan besar sekali dengan jumlah penduduk miliaran.
Untuk mencapai target menjadi negara maju pada 2045, kata dia, Indonesia harus menguasai pasar nontradisional.
Sementara di dalam negeri, lanjutnya, pemerintah mengembangkan ekosistem kewirausahaan.
Di antaranya dengan mempertemukan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan perbankan dan lembaga pembiayaan ekspor.
Zulhas mengklaim pemerintah juga telah memfasilitasi kemitraan UMKM dengan ritel modern dan lokapasar (marketplace).
“Dengan ekosistem UMKM, jiwa kewirausahaan Indonesia akan tumbuh dan dapat mengejar negara maju,” ujar Zulhas.
Pilihan Editor: Saham Istri Wahono Saputro di Perusahaan Istri Rafael Alun Bakal Disorot KPK Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini
You may also like
Calendar
S | S | R | K | J | S | M |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | 2 | 3 | ||||
4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 |
11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 |
18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 |
25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 |
Tinggalkan Balasan